Senin 03 September 2018, bertempat di Aula Janaka Pemkab Purwakarta Pj. Sekda Kabupaten Purwakarta Bapak Drs. Irsyad Nasution Ak. MM resmi melantik para Kepala Desa,  adapun desa-desa dengan pergantian kepemimpinan tersebut adalah Desa Cisalada,  Desa Malangnengah,  Desa Panyindangan, Desa Bungursari, Desa Cipinang,  Desa Kertajaya.

Dengan berakhirnya masa jabatan Kepala Desa sebelumnya, Drs. Irsyad selaku pejabat yang bertugas melantik pagi tadi menghimbau kepada para Kepala Desa yang baru agar mampu meneruskan pembangunan serta mengoptimalkan potensi di tiap-tiap desa yang mereka pimpin.  Pasalnya seperti yang telah kita ketahui bersama tiap Desa di Kabupaten Purwakarta mempunyai potensi yang berbeda-beda.  Hal ini tentunya akan berpengaruh pada sektor-sektor tertentu yang dapat ditonjolkan sebagai nilai jual ditiap Desa. 

"Selamat kepada Bapak-bapak sekalian, selamat mengemban tugas semoga amanah dan mampu melanjutkan pembangunan di Desa masing-masing. Saya berharap dalam menjalankan tugasnya untuk dapat melalukan pengoptimalisasian potensi di tiap-tiap desa, karena tentunya potensinya pasti berbeda" ujar lelaki yang akrab disapa Pak Irsyad ini. 

Selain itu, dalam sambutannya beliau juga berpesan agar selaku Aparatur Sipil Negara haruslah mampu posisikan diri sebagai pelayan masyarakat yang mengabdi dengan sepenuh hati serta memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat.

"Sebagai seorang Aparatur Sipil Negara kita dituntut untuk selalu melakukan pelayanan yang prima terhadap masyarakat,  hakikatnya kita memang sebagai pelayan masyarakat haruslah melayani dengan sepenuh hati" tambahnya.

Menanggapi sambutan dari Pj. Sekda Kabupaten Purwakarta,  salah seorang Kepala Desa menuturkan bahwa jabatan baru baginya bukan sekedar Jabatan Struktural semata melainkan amanah baru yang diberikan serta harus dijalankan dengan penuh rasa tanggung jawab.

"Tentunya ini bukan hanya Jabatan Struktural semata, lebih dari itu merupakan amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab." ujar Kepala Desa yang enggan disebutkan namanya. (*)