Konferwil PWI Purwakarta ini merupakan momentum yang baik untuk arah silaturahmi, komunikasi dan kerjasama untuk mewujudkan program pembangunan Purwakarta menjadi lebih istimewa lagi dalam pelayanan kepada masyarakat.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskomimfo) Rudi Hartono pada agenda pembukaan Konferensi Wilayah (Konferwil) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Perwakilan Kabupaten Purwakarta di Cakrabuana Meeting Room, Hotel Harper Purwakarta, Rabu 16 Maret 2022.

Menurut Rudi, pemerintah dan masyarakat memerlukan komunikasi yang dinamis, dan media-media massa yang tergabung dalam PWI Purwakarta yang bisa menjembatani dan menjadi penghubung keduanya.

"Saya yakin, kita memiliki semangat yang sama untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat Purwakarta. Dan kami meyakini, kedepan PWI Purwakarta sebagai mitra pemerintah daerah dapat berperan aktif dalam menyampaikan konten-konten berita yang positif dan membangun serta kritik yang konstruktif," kata Rudi.

Rudi Hartono juga berharap independensi wartawan tetap dimiliki oleh setiap insan pers agar bisa mengontrol dan bersinergi dengan Pemkab Purwakarta dalam penyampaian informasi yang dibutuhkan oleh masyarakat Purwakarta. "Wartawan yang tergabung di organisasi kewartawanan PWI Purwakarta diharapkan tetap bisa menjaga harkat, martabat dan marwah sebagai wartawan profesional," kata Rudi.

Asep Yadi Sobana Pimpin Kembali PWI Purwakarta

Asep Kobel, begitu Ketua PWI Purwakarta itu kerap disapa, ternyata masih cukup mendapat dukungan penuh dari anggota PWI Purwakarta. Hanya butuh waktu sekitar 17 menit, ia terpilih kembali dalam Konferwil PWI Purwakarta secara aklamasi. Bersama jajarannya, ia akan memimpin PWI Purwakarta sampai 2024 mendatang. Konferwil itu diklaim menjadi yang tercepat di Jawa Barat.(Diskominfo Purwakarta)